Darah implantasi setelah telat haid 2 minggu

Bunda, penting bagi kita untuk tahu tanda hamil muda. Kenapa? Christine Greves, MD, yang berbasis di Orlando mengatakan kepada Health, jika seorang wanita tidak menyadari kehamilannya, dia tidak hanya melewatkan minum vitamin prenatal yang sangat bermanfaat bagi pertumbuhan dan perkembangan anaknya.

"Tetapi dia juga dapat terus minum alkohol atau menggunakan obat-obatan. Keduanya dapat berbahaya bagi wanita. Juga bayi yang sedang berkembang," kata Greves.

Baca Juga : Berniat Hamil di Atas Usia 35 Tahun, Bunda? Cek 3 Risikonya

Tanda hamil muda dapat mudah diketahui jika Bunda mengenalinya. Untuk itu, simak ciri-ciri hamil muda menurut Jennifer Wu, M.D., F.A.C.O.G., dilansir What to Expect:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT


1. Telat haid

Jika Bunda melewatkan menstruasi (terutama jika menstruasi Bunda normal siklusnya) sudah saatnya curiga kalau sedang hamil muda. Periode yang terlewat adalah salah satu gejala awal kehamilan yang dialami semua ibu hamil.

2. Kelelahan

Kelelahan adalah gejala awal kehamilan hampir setiap pengalaman calon ibu. Saat Bunda hamil, sejumlah besar energi digunakan untuk membangun plasenta, sistem pendukung kehidupan untuk bayi. Semua itu bisa membuat Bunda kelelahan saat hamil muda.

3. Sensitif pada bau

Rasa penciuman yang meningkat adalah gejala awal kehamilan yang membuat bau yang sebelumnya ringan menjadi kuat dan tidak menarik. Karena ini adalah salah satu tanda pertama kehamilan yang dilaporkan banyak wanita, tandanya mungkin Bunda sedang hamil muda jika tiba-tiba lebih sensitif dan mudah tersinggung.

4. Mual pagi hari

Morning sickness dapat menyerang kapan saja dan ini biasanya dimulai ketika hamil sekitar 6 minggu, meskipun itu bisa bervariasi dan bisa terjadi lebih awal. Hormon, terutama peningkatan kadar progesteron dapat menyebabkan perut kosong lebih lambat, mengakibatkan gejala awal kehamilan ini menyerupai mabuk laut.

5. Tidak nafsu makan

Hidung ekstra sensitif mungkin akan berpengaruh pada tanda awal kehamilan lainnya yaitu tidak nafsu makan. Di mana pikiran, pandangan, atau aroma makanan tertentu yang biasanya Bunda sukai dapat mengubah perut (atau lebih buruk, berkontribusi pada morning sickness).

Darah implantasi setelah telat haid 2 minggu
Ilustrasi hamil muda/ Foto: iStock

6. Perubahan suasana hati atau mood

Perubahan hormon yang berhubungan dengan kehamilan bisa menyebabkan perubahan suasana hati. Pada awal kehamilan 4 minggu, Bunda mungkin merasakan suasana hati seperti sedang PMS.

7. Perubahan payudara

Payudara yang lembut, bengkak, dan areola yang gelap mungkin Bunda alami di awal kehamilan. Hormon-hormon estrogen dan progesteron yang memengaruhi hal tersebut. Namun, rasa sakit payudara yang Bunda alami adalah bagian dari persiapan tubuh untuk membuat ASI.

8. Sering buang air kecil

Dua hingga tiga minggu setelah pembuahan, Bunda mungkin memperhatikan peningkatan frekuensi buang air kecil. Perasaan ini biasanya muncul dua hingga tiga minggu setelah pembuahan. Ini disebabkan oleh hormon kehamilan hCG, yang meningkatkan aliran darah ke ginjal, membantu mereka untuk lebih efisien membersihkan tubuh Bunda dari limbah.

9. Kembung

Kehamilan awal kembung sulit dibedakan dari kembung sebelum menstruasi, tetapi ini merupakan gejala awal kehamilan yang dirasakan banyak wanita segera setelah mereka hamil. Di sini, hormon progesteron yang berperan karena memperlambat kerja pencernaan.

10. Meningkatnya suhu tubuh basal

Tanda hamil muda lainnya yaitu meningkatnya suhu tubuh basal. Bunda mungkin memperhatikan bahwa itu naik sekitar 1 derajat ketika hamil dan bisa terjadi di sepanjang kehamilan.

11. Pendarahan implantasi

Hingga 30 persen ibu baru mengalami bercak ringan atau pendarahan implantasi sebelum menstruasi (sekitar enam hingga 12 hari setelah pembuahan). Pendarahan implantasi merupakan gejala awal kehamilan yang menandakan bahwa embrio telah tertanam ke dinding rahim, yang mungkin disertai dengan kram seperti menstruasi.

Darah haid berwarna merah darah menyala, sedangkan implantasi umumnya berwarna merah muda atau cenderung cokelat. Meskipun ada kemungkinan darah implantasi berwarna merah seperti haid tapi hal ini cukup jarang terjadi.

3. Perhatikan bentuknya

Perdarahan implantasi tidak mengandung gumpalan darah seperti yang biasa hadir dalam darah menstruasi. Melainkan hanya berupa tetesan darah yang cair.

4. Cek durasinya

Darah menstruasi akan mengalir terus menerus selama durasi haid Anda tanpa henti, sedangkan perdarahan implantasi biasanya hanya berupa bercak yang kadang muncul kadang tidak selama 1-2 hari.

5. Tingkat keparahan kram

Perdarahan implantasi kerap kali tidak menimbulkan rasa nyeri. Sementara itu, menstruasi kerap memicu nyeri, mulai dari derajat ringan hingga berat. Nyeri tersebut mengakibatkan kram akibat menstruasi.

Selain implantasi, apa saja ciri-ciri hamil lainnya?

Jika bercak darah dibarengi dengan sejumlah gejala lain, sangat tinggi kemungkinannya bahwa bercak darah tersebut sebenarnya merupakan pertanda kehamilan.

Adapun gejala-gejalanya adalah:

  • mual,
  • kurang nafsu makan,
  • berubahnya indera perasa,
  • peningkatan suhu tubuh secara drastis,
  • kenaikan suhu tubuh di pagi hari,
  • nyeri payudara, dan
  • terlambat haid.

Karena perdarahan terjadi hanya beberapa hari setelah pembuahan, perdarahan implantasi adalah salah satu ciri hamil yang paling pertama muncul, bahkan sebelum Anda mulai mengalami morning sickness atau mual-mual.

Periksalah ke dokter untuk memastikan darah haid atau implantasi

Bagi banyak perempuan, darah haid dan darah implantasi tidak memiliki perbedaan.

Oleh karena itu, cara terbaik untuk mengetahui apakah Anda hamil atau tidak adalah dengan menunggu beberapa hari lagi dan menjalani tes kehamilan atau tes darah hCG di rumah sakit.

Waktu hubungan seksual terakhir Anda dengan pasangan mungkin juga dapat membantu untuk mencari arti perdarahan yang dialami.

Jika sudah lebih dari dua minggu, bercak darah yang Anda alami kemungkinan besar bukan disebabkan oleh perdarahan implantasi.

Kapan harus waspada terhadap bercak darah?

Bercak darah ringan selama waktu haid umumnya normal. Namun, jika sudah dipastikan positif hamil lalu muncul bercak darah, maka sebaiknya Anda waspada. Karena hal ini bisa saja merupakan pertanda adanya gangguan kehamilan.

Melansir dari Better Health Channel, beberapa gangguan yang ditandai oleh bercak darah saat hamil, adalah:

Jika bercak darah mengalir deras, dengan atau tanpa rasa sakit atau kram, hubungi dokter Anda untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kapan implantasi terjadi setelah telat haid?

Darah Implantasi Terjadi di Antara Periode Menstruasi Implantasi sel telur yang telah dibuahi biasanya terjadi sekitar 6 hingga 10 hari setelah terjadinya pembuahan.

Apakah darah implantasi bisa keluar saat telat haid?

untuk kondisi bunda telat haid 3 hari tidak dapat dipastikan tanda kehamilan ya, mengingat bunda sudah mulai mengeluarkan bercak darah kemungkinan kondisi ini bisa pertanda darah menstruasi atau bisa pula petanda pendarahan implantasi.

Darah implantasi terjadi pada minggu ke berapa?

Pendarahan implantasi umumnya terjadi sekitar 10–14 hari setelah pembuahan atau berhubungan seksual. Oleh karena itu, peradarahan ini dapat disebut sebagai salah satu ciri-ciri kehamilan atau tanda awal kehamilan.

Apa yang dirasakan saat darah implantasi keluar?

Pendarahan implantasi kerap menimbulkan gejala kram perut ringan atau tidak sama sekali. Kram perut yang disebabkan pendarahan implantasi biasanya berlangsung lebih cepat dan singkat. Sedangkan kram perut pada menstruasi berlangsung lebih lama dan menimbulkan nyeri haid.